Pages

Sunday 28 February 2016

Lebarkan Sayap, Epson Kenalkan Komputer All In One Endeavor TD160E

Anda tau merek Epson? Pasti tidak asing dengan merek yang satu ini ya? Epson memang terkenal dengan salah satu produk unggulannya, yaitu printer untuk perangkat komputer. Namun kali ini nampaknya Epson ingin merambah pada dunia bisnis yang lebih luas lagi, dengan merilis perangkat komputer All In One, yang belum lama diumumkan.
endeavor-td160e-01
Dikutip dari Guru3D, Sabtu (27/2/2016), Epson baru saja memperkenalkan perangkat komputer All In One miliknya dengan nama Endeavor TD160E. Memang pasar komputer All In One tidak seramai perangkat komputer biasa, yang mana bisa dikatakan sebagai langkah berani dari Epson dalam melebarkan sayap mereka di dunia bisnis.
Bicara soal spesifikasinya, komputer All In One Endeavor TD160E ini bisa dikatakan tidak terlalu tinggi karena menyasar kelas mainstream. Sebut saja penggunaan prosesor dari Intel Celeron N3150 dengan base clock sebesar 1,6GHz. Lalu ada juga memori RAM dengan kapasitas 2GB, yang dilengkapi dengan SSD sebesar 64GB.
Layar dari Endeavor TD160E berukuran 15,6 inci dengan resolusi yang bisa dibilang kecil yaitu 1366×768. Cukup disayangkan karena ukuran layar seperti ini biasanya minimal mengusung resolusi Full HD. Lalu tidak ketinggalan juga ada pembaca kartu memori alias card reader yang mendukung jenis SD/SDHC/SDXC, 2 port USB 3.0, sebuah port HDMI, dan sebuah port Gigabit Ethernet. Dengan menggunakan sistem operasi Windows 10, Endeavor TD160E juga telah dibekal dengan konektivitas WiFi 802.11 ac dan Bluetooth.
Kabarnya Epson Endeavor TD160E ini bakal tersedia di pasaran pada pertengahan bulan Maret mendatang. Untuk harga, Epson Endeavor TD160E ini disebutkan bakal dibanderol dikisaran 99.800 Yen atau sekitar 11 juta Rupiah, cukup mahal untuk sekelas komputer All In One dengan spesifikasi mainstream.

All In One PC Alcatell Xess Ini Menjalankan Sistem Operasi Phoenix Berbasis Android

Saat ini sistem operasi mobile sepertinya sedang naik daun, setelah Jide Remix OS yang datang dengan inovasi di mana mereka mengubah sistem operasi robot hijau Android hingga dapat dijalankan pada perangkat PC maupun laptop, lengkap dengan taskbar, multi-windows dan fitur lain seperti yang dapat ditemui pada OS desktop.
Dan kini Remix OS tak sendiri, pasalnya Phoenix OS sudah hadir dengan fitur dan fungsi yang sama dengan Remix OS. Sekarang sepertinya para pengembang Phoenix OS telah menemukan setidaknya satu pasangan hardware untu menjalankan sistem operasi kembangannya itu.
Alcatel Xess
Alcatel Xess
Seperti yang dilansir Liliputing, Sabtu (27/2/2016), Alcatel telah memamerkan perangkat desktop PC all-in-one seluas 17 inci yang menjalankan sistem operasi Android yang sudah dimodifikasi sedemikian rupa sehingga menyerupai sistem operasi desktop seperti Windows dan Linux.
Perangkat ini dilengkapi dengan layar sentuh seluas 17,3 inci berjenis IPS dan memiliki resolusi FHD 1080p. Untuk dapur pacunya, perangkat ini disokong oleh chipset MediaTek MT8783T yang telah memiliki prosesor octa core yang disandingkan dengan RAM sebesar 2GB. Untuk kapasitas penyimpannya terdapat memori internal sebesar 32GB dan kapasitas baterai sebesar 10.000mAh.
Phoenix OS
Phoenix OS
Sebenarnya perangkat ini telah diperkenalkan sejak bulan September lalu, namun perusahaan tidak menyebutkan jika Alcatel Xess bakal menjalankan sistem operasi kustom yang berbasis Android. Pada bulan Januari lalu, Alcatel membawa unit demo yang menjalankan Phoenix OS ke Consumer Electronics Show 2016, dan minggu ini perusahaan turut serta di Mobile World Congress 2016, dan menunjukkan apa yang dapat dilakukan XESS.
Alcatel Xess diharapkan akan tersedia di Amerika Serikat pada kuartal kedua 2016, dan disusul benua Eropa beberapa bulan kemudian. Nah, apakah perangkat ini bakal hadir di Asia juga? Kita nantikan saja kabar selanjutnya.

Inilah Harga LeEco Le Max Pro yang Bakal Dijual Terbatas Dalam Waktu Dekat

Pada awal tahun 2016 lalu, kita disuguhkan dengan acara tahunan Consumer Electronic Show (CES) yang berlokasi di Las Vegas, Amerika Serikat. Pada waktu itu juga Qualcomm secara resmi memperkenalkan chipset flagship untuk perangkat mobile terbaru, Snapdragon 820. Menariknya, smartphone dari LeEco (dulunya LeTV) Le Max Pro adalah yang pertama menggunakan chipset tersebut, bahkan diperkenalkan secara eksklusif oleh CEO Qualcomm, Steven Mollenkopf.
lemaxpro
Namun pada ajang tersebut, Mollenkopf tidak membeberkan secara jelas kapan perangkat smartphone tersebut hadir di pasaran. Kini, beredar sebuah informasi yang kabarnya smartphone tersebut bakal dijual dalam waktu dekat. Dilansir dari VR-Zone, Sabtu (27/2/2016), LeEco Le Max Pro ini kabarnya bakal tersedia di Tiongkok dalam waktu dekat.
Menariknya adalah, LeEco bakal menjual smartphone LeMax Pro ini dengan harga yang bisa dibilang murah, yaitu sebesar 1.999 Yuan atau sekitar 4,2 juta Rupiah. Namun harga tersebut hanya untuk penjualan 1.000 unit pertama pada saat awal peluncurannya. Untuk ketersediaan secara global memang belum bisa dipastikan, namun bila menilik dari keseriusan LeEco, smartphone Le Max Pro ini bisa saja hadir di berbagai belahan dunia.
Bicara soal spesifikasi, bisa dikatakan hampir mirip dengan smartphone dari para vendor ternama yang baru saja memperkenalkan perangkat dengan chipset Snapdragon 820, seperti Samsung Galaxy S7 dan Xiaomi Mi 5. Untuk detailnya, LeEco Le Max Pro ini bakal menggunakan layar yang luas, yaitu 6,33 inci dengan resolusi Quad HD. Kemudian ada RAM sebesar 4GB dan ditenagai baterai berkapasitas 3.400mAh.
Urusan kamera, bisa dikatakan sensor yang terdapat pada smartphone ini lebih besar dari merek lain, yaitu mengusung sensor 21 megapiksel untuk kamera utama, dan 4 megapiksel untuk kamera depannya. Tidak ketinggalan juga smartphone dengan bahan metal ini telah dilengkapi dengan port USB tipe C dan menggunakan sistem operasi terkini, Android 6.0 Marshmallow.

Smartphone 4 Inci Terbaru Dari Apple Kemungkinan Menyandang Nama iPhone SE

Seperti rumor yang beredar, Apple dikabarkan dengan membuat sebuah smartphone baru dengan layar seluas 4 inci. Dimensi layar tersebut memang tidak terlihat lagi sejak Apple meluncurkan iPhone 6 dengan layar yang lebih lebar.
Ada rumor yang menyebutkan perangkat itu akan menjadi iPhone 6c. Bahkan ada pula yang menyebutkan smartphone tersebut sebagai iPhone 7s ketika salah satu operator terbesar, China Mobile membocorkan Road Map pada bulan Desember tahun lalu.
iphone5s
Sedangkan rumor yang beredar baru-baru ini, smartphone tersebut bakal bernama iPhone 5se yang mengusung layar seluas 4 inci dan spesifikasi yang mewarisi dari iPhone 5 dan iPhone 6. Selain itu, bocoran desain smartphone ini juga sempat bocor sebelumnya. Pada rumor tersebut perangkat bakal diumumkan tanggal 15 Maret bersama dengan varian iPad Pro 9.7 inci.
Seperti yang dilansir Phone Arena, Sabtu (27/2/2016), hari ini muncul sebuah laporan baru yang mengatakan bahwa smartphone dari Apple selanjutnya bakal menyandang nama iPhone SE. Jika benar, ini akan menjadi pertama kalinya bahwa smartphone Apple tidak akan berisi sejumlah nama sejak OG iPhone Apple pada tahun 2007 lalu.
Sementara untuk spesifikasi lebih banyak mengadopsi spesifikasi milik iPhone 6s, diantaranya chip A9 dengan co-prosesor M9. Ada pula Touch ID, NFC, Apple Pay, dan Live Photo. Smartphone ini memiliki varian memori 16 GB dan 64GB. Namun untuk desainnya akan menyerupai iPhone 5s, namun dengan sedikit sentuhan iPhone 6.
Sementara iPhone SE tersebut kian dekat dengan pelucurannya yang diharapkan tiba pada tanggal 15 Maret, diharapkan pula banyak bocoran yang datang seminggu kedepan. Alasan Apple meluncurkan kembali iPhone 4 inci lantaran banyak yang mengeluhkan layar seluas 4,7 inci seperti iPhone 6 dan 6s tidak nyaman. Dan iPhone SE itu lah yang akan menjembatani konsumen Apple yang ingin smartphone ukuran pas namun dengan spesifikasi terbaru.

Monday 22 February 2016

Inilah Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge yang Resmi Diperkenalkan Di Barcelona

Setelah berbulan-bulan lamanya, smartphone flagship milik Samsung, yakni Galaxy S7 dan S7 Edge akhirnya resmi diperkenalkan oleh perusahaan. Memanfaatkan panggung MWC 2016, Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge sukses menarik perhatian pengunjung dan para media internasional pada acara peluncuran suksesor Galaxy S6 itu.
Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge (Kredit: GSM Arena)
Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge (Kredit: GSM Arena)
Lalu, seperti apa sih Samsung Galaxy S7 reguler dan S7 Edge? Sama seperti pendahulunya, kedua smartphone tersebut memiliki perbedaan yang paling terasa adalah di sisi desain. Samsung Galaxy S7 masih mengusung layar lengkung yang sama seperti pendahulunya, sedangkan Galaxy S7 reguler memiliki layar datar sama seperti Galaxy S6 reguler.
Namun tak hanya dari segi desain saja yang berbedar, kedua smartphone teranyar dari Samsung ini juga punya ukuran layar yang berbeda, di mana Galaxy S7 Edge memiliki ukuran layar yang lebih luas ketimbang saudaranya. Selain itu, kapasitas baterai pada Galaxy S7 Edge juga lebih besar ketimbang Galaxy S7 reguler.
S7-edge_S7_gold_black
Untuk bahan yang digunakan juga masih sama dengan Galaxy S6, yakni metal premium, namun jika diamati lebih detail, Galaxy S7 dan S7 Edge memiliki bentuk yang lebih tipis, ringan, serta lebih ergonomis. Dengan desain yang lebih ergonomis, tentu meski memiliki ukuran yang terbilang besar, namun masih tetap nyaman digunakan meski dengan satu tangan.
Samsung Galaxy S7 reguler memiliki layar datar seluas 5,1 inci, sementara Galaxy S7 Edge memiliki layar seluas 5,5 inci dengan sisi kanan kiri yang melengkung, sehingga nampak seperti tidak memiliki bezel. Ada pula berbedaan yang terasa dari sisi baterainya, di mana Galaxy S7 Edge punya batarai sebesar 3.600mAh sedangkan untuk versi reguler hanya memiliki bataterai 3.000mAh saja.
Galaxy S7 dan S7 Edge
Selain perbedaan yang sudah disebutkan, nampaknya tak ada perbedaan lagi antara Galaxy S7 reguler dengan Galaxy S7 Edge. Untuk hal spesifikasi keduanya tak memiliki perbedaan, yakni resolusi layar yang dimiliki sama-sama Quad HD (2.560 X 1.440 pixel).
Untuk sektor dapur pacu, Samsung bakal menyediakan dua varian yang berbeda, yakni dengan chipset buatan mereka sendiri, Exynos 8890 (octa core 2,3 GHz +1,6 GHz) dan Qualcomm Snapdragon 820 (2,15 GHz + 1,6 Ghz). Di setiap wilayah, Samsung menyediakan opsi chipset yang berbeda-beda, tergantung di mana perangkat tersebut dipasarkan.
Namun meski punya dua chipset yang berbeda, Samsung bakal membekali smartphone flagship-nya itu dengan RAM sebesar 4GB. Sedangkan untuk media penyimpanan, Samsung menyediakan ruang 32GB dan 64GB. Selain itu, ada yang menarik pada Galaxy S7, yakni kembalinya slot micro SD yang sempat absen pada smartphone pendahulunya. Letak slot ini berada di bagian atas, bersamaan dengan slot kartu nano SIM.
SIM tray Galaxy S7
Menariknya, slot micro SD kali ini memiliki fungsi hybrid, di mana jika Anda tidak ingin menggunakan micro SD dapat Anda gunakan untuk meletakan SIM kedua dengan ukuran nano SIM. Karena memiliki spesifikasi super tinggi, tentu performa dari smartphone ini sudah tidak diragukan, terlebih untuk memainkan game kelas berat.
Menariknya, Samsung telah menyematkan teknologi heat pipe atau liquid cooling untuk meredam overheat, yang belakangan ini sering terdengar isu overheat pada smartphone papan atas. Ada pula fitur Always On, di mana layar tetap menampilkan informasi penting, meski smartphone sedang tidak dinyalakan. Smartphone ini juga telah mengantongi sertifikat IP68 di mana smartphone kedap air, dan tidak masalah jika berada di dalam air dalam jangka waktu tertentu.
Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge (Kredit: GSM Arena)
Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge (Kredit: GSM Arena)
Ada yang menarik dari Galaxy S7 ini, jika kebanyakan produsen meningkatkan kemampuan kamera yang dibarengi dengan resolusi yang kian besar, namun berbeda dengan Galaxy S7. Ya, smartphone ini memiliki kamera utama 12MP yang sebelumnya 16MP pada Galaxy S6.  Namun jangan salah, meski angka resolusi menurun, namun Samsung telah menyematkan teknologi dual pixel, di mana gambar akan tetap dapat memiliki resolusi tinggi. Selain itu, ada pula aperture f/1.7 yang diklaim sangat handal menangkap gambar di kondisi minim cahaya.
Smartphone flagship ini akan mulai dipasarkan mulai tanggal 11 Maret mendatang, dengan sistem  pre-order dan pelanggan akan mendapatkan headset virtual reality (VR) secara gratis pada saat masa pre-order.

Huawei MateBook Tablet 2-in-1 Resmi Diperkenalkan dengan Intel Core M

Seperti yang diharapkan sebelumnya, akhirnya kini Huawei telah resmi memperkenalkan perangkat 2-in-1 miliknya yang bernama Huawei MateBook. Perangkat ini ditujukan bagi kalangan pebisnis yang dituntut untuk berkaktivitas secara mobile. Selain memiliki desain yang premium, perangkat ini juga memiliki performa yang powerfull.
woman1

Perangkat 2-in-1 ini mengusung frame yang terbuat dari metal, serta back cover yang juga terbuat dari metal membuat smartphone ini terlihat premium. Perangkat ini mengusung layar seluas 12 inci dengan resolusi 2160×1440 piksel. Selain itu, tablet ini juga memiliki bezel yang sangat tipis, dengan rasio layar 84% dari keseluruhan body.
Huawei MateBook tebalnya hanya 6.9mm dengan berat 630 gram saja. Di bagian jeroannya, tablet ini memiliki prosesor Intel generasi keenam, yakni Intel Core M saja, karena perusahaan tidak menghadirkan varian Core i5 maupun i7. Sedangkan untuk sistem operasinya, tablet menjalankan OS Windows 10.
Huawei MateBook
Tablet ini tahan terhadap percikan air dan telah memiliki dual speaker dengan Dolby Audio. Berbekal baterai sebesar 4430mAh, tablet ini diklaim mampu bertahan hingga 9 jam untuk pekerjaan kantor dan untuk memutar video.
left12
Huawei mematok harga yang berbeda-beda setiap setup-nya, harga termurah tablet ini adalah 699 USD atau sekitar 9,4 juta Rupiah, termasuk keyboard. Anda dapat menentukan hingga 8GB RAM dan 512GB penyimpanan SSD. Sebagai contoh, MateBook paling mahal dengan Intel Core m7, 8GB RAM dan 512GB SSD akan dibanderol seharga $ 1.599 atau sekitar 21,6 juta Rupiah. 
mid2
Selain itu,  Huawei juga menawarkan aksesoris lain seperti MatePen dan MateDock. Keyboard yang sudah termasuk kedalam paket itu terbuat dari bahan kulit yang diklaim ramah lingkungan, itu mungkin dimaksudkan bahan yang digunakan tidak asli atau imitasi.
left2
Aksesoris MatePen adalah stylus, yang memiliki beberapa tombol di perangkat keras serta memiliki laser pointer. Aksesoris ini akan dijual seharga $ 59 atau seharga 800 ribu Rupiah. Adapun MateDock, harganya adalah $ 89 atau sekitar 1,2 juta Rupiah dan menawarkan USB-A, USB-C, micro USB, Ethernet, dan baterai tambahan.

Cara Merubah Nada Komputer Saat Star Up dan Shutdown

Tentunya semuanya sudah mengetahui suara khas yang di keluarkan ketika kita menyalakan atau mematikan computer kita, ya seperti itu ya ngga..? mungkin ada yang berpendapat bahwa itu adalah seuatu identitas yang tidak bisa di rubah, tapi ada juga yang berfikiran bisa ngga yah dirubah, kayaknya unik nih kalau bisa dirubah dengan lagu atau dengan nada dan juga potongan rekaman suara kita atau juga bisa yang lainnya.
Memang sebenarnya kita bisa merubahnya, dan caranya pun kalau anda ketahui sangat mudah sekali. Tinggal ada ikuti cara yang akan saya jelaskan disini dengan benar dari langkah pertama sampai langkah terakhir.Tapi sebelumnya perlu anda persiapkan terlebih dahulu peralatan yang dibutuhkan untuk merubah nada pada awal ataupun saat mematikan computer kita.
komuter, suara,

Persiapan
  1. Yang pertama adalah anda harus mempersiapkan potongan lagu atau suara apa yang ingin anda masukan untuk mengganti nadanya. (perlu di ketahui untuk memasukan lagunya jangan terlalu panjang, karena akan terlihat aneh juga hehehe…)
  2. Setelah anda tentukan nadanya, maka tinggal anda gantii format nadanya menjadi WAV dengan mengkompressya menggunakan alat.
langkah-langkahnya
  1. Langkah yang pertama silahkan anda buka control panel
  2. Kemudian silah kan pilih sound and audio device
  3. Jika sudah nanti akan muncul tab baru tinggal anda pilih tab sound
  4. Setelah itu anda tinggal cari pada program event tulisan start windows (ini artinya saat petama kali windows di nyalakan)
  5. Kemudian jika sudah selesai tinggal anda tutup saja windows nya
  6. Kemudian setelah itu anda tekan pilihan kemudian tinggal anda browse untuk mencari lagu mana yang dugunakan untuk mengganti nada awalnya.
  7. Nah yang terakhir jika anda sudah memilih lagu dan kemudian tekan OK adalah anda restart computer anda.
  8. Maka lihatlah hasil akhirnya. Jika belum ada perubahan silahkan anda coba lagi, barangkali ada langkah-langkah yang terlewat.
Gimana mudah bukan caranya. Kayaknya hanya sampai disini dulu perbincangan kita, semoga artikel sederhana ini bermanfaat bagi anda semua, jangan lupa untuk mengunjungi web kami terus agar mendapatkan informasi terbaru mengenai teknologi terkini.

Perangkat Xperia yang Belum Diketahui Namanya Muncul Ke Permukaan

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Sony pada tahun ini ikut serta dalam ajang Mobile World Congress 2016 yang telah berlangsung di Barcelona, Spanyol. Ya, hari ini perusahaan asal Jepang itu akan menggelar panggungnya, namun belum diketahui perangkat apa yang bakal diperkenalkan oleh perusahaan.
Sony Xperia
Bocoran ini pertama kali diungkap oleh Evan Blass, pemilik akun Twitter @evleaks yang sudah terkenal akan keakuratan bocorannya. Blass mengunggah sebuah foto perangkat Xperia yang sepertinya bakal diperkenalkan oleh Sony hari ini.
Perangkat Xperia ini kemungkinan besar akan menduduki jajaran Xperia C series dengan keunggulan pada kamera depan atau selfie. Namun pada gambar yang disebarkan oleh Blass, tidak nampak LED flash pada kamera depan, sehingga perangkat ini juga sedikit diragukan jika bakal bergabung dengan jajaran C series.
Selain itu, jika diamati lebih seksama, perangkat tersebut memiliki logo Xperia di bagian belakang smartphone, serta terdapat single LED flash di bawah kamera utama. Ada juga tombol shutter kamera di sisi kanan bawah. Selain itu, bezel pada sisi bahwa dan atas terlihat sangat tebal, itu terlihat kontras dengan bezel sisi samping yang sangat tipis.
Terlihat pula tombol power dan lock standar yang berada di sisi kanan. Hal itu juga menandakan bahwa perangkat tidak dibekali dengan sensor pemindai sidik jari. Smartphone dari Sony yang sudah memiliki sensor fingerprint di tombol power lock dan home adalah Xperia Z5. Kita nantikan saja kabar selanjutnya dari panggung MWC 2016 yang berlangsung jam 08:30 pagi waktu setempat.

Sunday 21 February 2016

Alcatel Luncurkan Tablet Windows 10 dengan Konektivitas 4G LTE

Alcatel kini berusaha untuk meramaikan pasar perangkat Windows 10 dunia. Mereka pun telah secara resmi memperkenalkan keberadaan tablet Windows 10 2-in-1 miliknya yang bernama Alcatel Plus 10. Tablet ini pun dilengkapi dengan konektivitas internet cepat 4G LTE.
alcatel Plus 10
Menariknya, keberadaan konektivitas 4G LTE tidak disematkan pada bagian tubuh tablet. Radio 4G LTE ditempatkan oleh Alcatel pada keyboard tablet ini. Berkat adanya radio 4G LTE ini, Alcatel Plus 10 pun bisa dipakai menjadi hotspot yang mampu menampung hingga 15 perangkat sekaligus.
Spesifikasi lainnya, Alcatel Plus 10 ini hadir dengan layar berukuran 10.1 inci dengan resolusi 1280 x 800 piksel. Di dalamnya terdapat prosesor Intel Atom x5-Z8350 Cherry Trail yang didukung oleh RAM sebesar 2GB dan penyimpanan berkapasitas 32GB. Ada pula slot microSD yang bisa menampung tambahan penyimpanan sebesar 64GB.
Selain itu, tablet ini mempunyai kamera utama 5MP di bagian belakang serta kamera 2MP di depan. Baterai berkapasitas 5380 mAh bisa dijumpai pada tablet ini. Sementara itu dock keyboard yang bisa dibongkar pasang memiliki baterai tambahan berkapasitas 2580 mAh. Kalau keduanya dipakai bersamaan, tablet ini mampu bertahan hingga 8 jam pemakaian.
Belum ada pengumuman mengenai harga jual dari tablet Windows 10 ini. Namun pihak Alcatel berjanji kalau tablet terbarunya ini bakal tersedia di beberapa tempat seperti Eropa, Amerika Latin, Afrika serta Timur Tengah pada bulan Juni mendatang.

Resmi, Alcatel Umumkan Smartphone Terbaru Idol 4 dan Idol 4s

Meski ajang Mobile World Congress (MWC) 2016 bakal digelar dalam waktu dekat ini, tidak membuat Alcatel santai. Seakan ingin mencuri start, Alcatel baru saja merilis smartphone yang bakal melengkapi lini OneToch Idol, yaitu Idol 4 dan 4s. Seperti yang telah kita ketahui bahwa pada tahun lalu, Alcatel sendiri telah merilis Idol 3 sebagai smartphone yang cukup menarik banyak perhatian karena di samping harga yang bersahabat, komponen yang ada pada smartphone tersebut bisa dikatakan sangat mumpuni.
idol-4
Nah baru saja Alcatel mengumumkan penerus jajaran Idol 3 tersebut dengan peningkatan yang bisa dibilang signifikan. Dilansir dari Liliputing, Minggu (21/2/2016), tidak hanya pada sisi jeroan saja yang berubah, namun Alcatel mencoba memberikan pengalaman yang berbeda pada penjualan smartphone Idol 4 dan Idol 4s dengan membekali Google Cardboard, untuk menikmati dunia virtual reality (VR) melalui perangkat smartphone tersebut. Hal ini sebenarnya sudah kami bahas sebelumnya, yang mana berasal dari bocoran salah satu leakers ternama, Evan Blass.
Selain itu, peningkatan yang nampak terasa adalah adanya speaker stereo 3,6W, kemampuan fokus kamera belakang yang hanya butuh 0,3 detik, serta kamera depan dengan jangkauan sudutnya hingga 84 derajat, dan tidak ketinggalan juga sudah menggunakan sistem operasi Android 6.0 Marshmallow. Untuk spesifikasi Idol 4 dan Idol 4s nampaknya tidak ada yang berubah dari bocoran sebelumnya, yang antara lain adalah:
Spesifikasi Alcatel OneTouch Idol 4
  • Layar: 5.2 inci dengan resolusi 1920 x 1080 piksel (Full HD) dan panel IPS LTPS
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 617 processor
  • Memori: 3GB RAM + memori internal 16GB dengan dukungan kartu memori microSD hingga 512GB
  • Kamera: 13 megapiksel kamera belakang dan 8 megapiksel kamera depan
  • Baterai: 2.610mAh dengan dukungan fitur Quick Charge
  • Konektivitas 4G LTE, WiFi 802.11ac, NFC, Bluetooth 4.2, dan FM radio
Spesifikasi Alcatel OneTouch Idol 4s
  • Layar: 5.5 inci dengan resolusi 2560 x 1440 piksel (Quad HD) dan panel AMOLED
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 652 processor
  • Memori: 3GB RAM + memori internal 32GB dengan dukungan memori microSD hingga 512GB
  • Kamera: 16 megapiksel kamera belakang dan 8 megapiksel kamera depan
  • Baterai: 3.000mAh dengan fitur Quick Charge
  • Konektivitas: 4G LTE, WiFi 802.11ac, Bluetooth 4.2, NFC, dan FM Radio
Sayangnya Alcatel masih belum mau membeberkan kisaran harga untuk membawa pulang kedua smartphone terbaru mereka. Namun diperkirakan harga dari Alcatel Idol 4 dan Idol 4s berada dikisaran 4 dan 4,5 juta Rupiah. Kita tunggu saja informasi resmi dari Alcatel pada ajang MWC 2016.

Archos Kenalkan Dua Smartphone Baru, Diamond 2 Plus dan Diamond 2 Note

Perusahaan smartphone Archos mungkin memang terdengar agak asing di telinga masyarakat Indonesia, namun merek ini ternyata sangat terkenal di daratan Eropa. Archos sendiri telah merilis beberapa smartphone yang memang menyasar kalangan entry level hingga mid-end, salah satunya adalah seri Diamond plus yang telah dirilis pada September 2015 lalu.
Archos-Diamond-2
Tidak ingin kalah dengna merek-merek ternama, pabrikan asal Perancis ini bakal memperkenalkan dua jajaran penerus seri Diamond, yaitu Diamond 2 Plus dan Diamond 2 Note pada ajang MWC 2016. Dikutip dari Tom’s Hardware, Minggu (21/2/2016), kedua smartphone tersebut bakal mengusung spesifikasi yang jauh berbeda, dengan fitur yang berbeda pula. Untuk lebih jelasnya, berikut spesifikasi Archos Diamond 2 Plus dan Diamond 2 Note:

Archos Diamond 2 Plus
Archos Diamond 2 Plus dengan sensor pemindai sidik jari

Spesifikasi Archos Diamond 2 Plus
  • Layar: 5.5 inci dengn resolusi 1920×1080 Full HD dan kerapatan 400 ppi
  • Chipset: MediaTek 6755 alias Helio P10 octa core dual cluster (quad core Cortex-A53 64-bit dengan kecepatan 2GHz dan quad core Cortex-A53 64-bit dengan kecepatan 1,2GHz) dan GPU Mali T860MP2
  • Memori: 4GB RAM dan memori internal berkapasitas 64GB
  • Kamera: 20 megapiksel kamera belakang dan 8 megapiksel kamera depan
  • Baterai: 3.000mAh dengan fitur Fast Charger
  • Konektivitas dan fitur: 4G LTE Cat.6 (800/1800/2600MHz), Bluetooth, WiFi dan sensor pemindai sidik jari

Archos Diamond 2 Note
Archos Diamond 2 Note

Spesifikasi Archos Diamond 2 Note
  • Layar: 6 inci dengn resolusi 2560×1440 Quad HD dan kerapatan 490 ppi
  • Chipset: MediaTek 6795 alias Helio X10 octa core dengan kecepatan 2GHz dan GPU PowerVR G6200
  • Memori: 3GB RAM dan memori internal berkapasitas 32GB
  • Kamera: 16 megapiksel kamera belakang f/2.0 dengan fitur PDAF dan dual LED flash dan 8 megapiksel kamera depan f/2.2 dengan jangkauan sudut hingga 84 derajat
  • Baterai: 3.610mAh dengan fitur Fast Charger
  • Konektivitas dan fitur: 4G LTE Cat.4 (800/1800/2600MHz), Bluetooth, WiFi, dan Remote Control
Bisa dilihat bahwa spesifikasi dari kedua smartphone Archos Diamond 2 Plus dan Diamond 2 Note memang berbeda jauh, dimana dari segi RAM dan kapasitas penyimpanan, Diamond 2 Plus lebih unggul. Namun dalam segi prosesor, kamera dan layar, Diamond 2 Note lebih menjanjikan. Yang terpenting, keduanya memiliki pangsa pasar yang berbeda. Oh ya, kedua smartphone Archos tersebut juga telah menggunakan sistem operasi terbaru, Android 6.0 Marshmallow.
Bicara harga, Archos Diamond 2 Plus kabarnya bakal dibanderol dengan harga 229 USD atau berkisar antara 3,1 juta Rupiah. Sedangkan untuk Archos Diamond 2 Note, diberi label harga sebesar 269 USD atau kisaran 3,7 juta Rupiah. Namun nampaknya smartphone ini tidak bakal dirilis di pasar Asia, terutama di Indonesia. Padahal bila menilik dari harganya, kedua smartphone ini bisa dikatakan menjanjikan, apalagi telah mendukung frekuensi 4G LTE di Indonesia (1800MHz).

Google akan hilangkan app drawer pada android N seperti IOS ??

Sitem operasi Android merupakan OS untuk perangkat mobile terpopuler di dunia saat ini. OS yang memiliki logo robot hijau ini, hingga saat ini memiliki versi paling baru yang diberi nama Marshmallow. Pada tahun 2016 ini, Google telah menggarap OS penerus Android Marshmallow, yakni Android N.
Android N, android
Meski kemungkinan baru akan dirilis akhir tahun ini, namun rumor tentang sistem operasi ini santer terdengar bahkan semenjak tahun lalu. Seperti laporan Android Authority, Google dikabarkan bakal menghilangkan tombol app drawer yang selama ini selalu hadir pada sistem operasi Android.
App drawer sendiri merupakan laci aplikasi, di mana Anda dapat menemui semua aplikasi yang terinstal pada perangkat. Hilangnya tombol ini dirasa semakin memudahkan pengguna untuk mengakses suatu aplikasi. Nantinya semua aplikasi akan tumpah ruah di homescreen, yang dapat digulirkan secara horizontal atau vertikal.
Versi Android terbaru saat ini, yakni Android Marshmallow masih memiliki app drawer dengan tombol navigasi native. Tombol navigasi native ini dianggap oleh sebagian orang kurang nyaman dibandingkan menggunakan navigasi native pada OS Android sebelumnya.
Jika Google benar-benar menghilangkan app drawer pada OS Android berikutnya, maka tampilan Android selanjutnya akan semakin mirip dengan sistem operasi milik Apple, yakni iOS. Sejak awal kemunculannya, iOS memang tidak memiliki app drawer.
Karena sistem operasi Android merupakan OS open source, maka para vendor memiliki kesempatan untuk memodifikasi tampilan antarmuka dan banyak dari mereka yang mengihilangkan app drawer, seperti Xiaomi dengan MIUI dan Lenovo dengan Vibe UI. Bagaimana, apakah Anda lebih suka menggunakan app drawer atau tanpa app drawer?

Friday 19 February 2016

Sony umumkan Kamera IMX318, Dengan Fitur Hybird Autofocus

Sensor kamera Sony memang terkenal akan kualitasnya yang tidak bisa dipandang remeh oleh kompetitornya. Apalagi sensor kamera Sony yang terdapat pada smartphone, banyak digunakan oleh  berbagai merek, termasuk samsung. Dengan fitur-fitur yang selalu memanjakan para fotografer, membuat para pecinta fotografi dengan menggunakan smartphone lebih mudah dan leluasa dalam berkreasi.


kamera IMX318, kamera sony, kamera smartphone

Terlepas dari semua itu, baru-baru ini Sony memperkenalkan sensor terbaru kamera mereka, yaitu Sony IMX318. sensor ini berjenis CMOS dengan tipe 1/2.6 dengan ukuran yang lebih padat dan kecil, yaitu hanya dengan 1 micron saja. Dengan begini, sensor kamera ini mampu menangkap gambar lebih terang dibanding dengan seri sebelumnya.

PayPal Desain Ulang Aplikasi Untuk Platfrom Andoid Dan IOS

PayPal telah mengungkapkan bahwa perusahaan akan melakukan desain ulang besar -besaran pada aplikasi PayPal untuk Android dan IOS. Anda sudah dapat menemukan versi update dari aplikasi PayPal ini pada App Store untuk perangkat IOS dan Google play store untuk perangkat lunak perangkat android.

paypal android, aplikasi paypal, paypal terbaru

Seperti yang dilaporkan GSM Arena, jum'at (19/02/2016), aplikasi PayPal yang baru datang dengan tampilan antarmuka yang lebih sederhana dengan navigasi yang mudah, sehingga pengguna baru maupun lama tidak terlalu dibingunkan dengan desain yang baru. Langkah ini diambil perusahaan karena feed back yang diterima PayPal dari para pengguna banyak yang mengarah ke desain ulang tampilan antar muka.

Selain itu, fitur yang ada pada kedua platform tersebut juga telah di sederhanakan dan aplikasi juga  datang dengan user exprerience global yang lebih baik. Sebagai aplikasi yang mendapatkan desain ulang besar-besaran, untuk kustominasi tampilan juga semakin mudah.

Transaksi uang seperti mengirim atau meminta uang pun kini juga semakin mudah dengan aplikasi mobile ini, karena tampaknya PayPal telah melihat pertumbuhan sebesar lebih dari 100% dalam jumlah transaksi perr-to-perr yang terjadi selama dua tahun terakhir.

Personalisasi juga semakin mudah, dimana anda dapat denagn mudah meambahkan orang dari kontak, sementara beranda dari aplikasi tersebut menampilkan daftar transaksi anda. Itu juga dimana anda dapat dengan cepat membayar permintaan tertunda atau mengirimkan pembayaran ke salah satu kontak terkhir anda.

Akhirnya, aktifitas akun telah dipisahkan oleh transaksi tertunda dan transaksi yang telah selesai. Ada pula otentikasi sidik jari untuk perangkat android yang sudah mendukung di banyak smartphone yang memiliki fitur tersebut.

Thursday 18 February 2016

CARA MENGHILANGKAN REKOMENDASI YOUTUBE DI ANDROID

Aplikasi youtube android memang memberikan kemudahan bagi para pengguna smartphone untuk menyak sikan video di perangkat mobile. Fitur-fitur yang ada pada aplikasi ini pun sebenarnya di desain memberi kemudahan. Namun tak jarang pula keberadaan fitur-fitur tersebut malah mengganggu kenyamanan pemilik ponsel.

youtube android, setting youtube

Salah satunya adalah fitur rekomendasi video. Fitur ini dibuat dengan berdasarkan pada video yang pernah di lihat. Meski begitu, rekomendasiakn video yang diperlihatkan ini terkadang mempunyai hasil yang tidak akurat. Bahakn tidak jarang kalau rekomendasi video yang diperlihatkaan malah bertentangan dengan selera kita.

Kabar baiknya, google menyediakan cara untuk memberhentikan keberadaan fitur rekomendasi video secara langsung di dalam aplikasi youtube android. Berikut ini adalah step by step yang bisa dilakukan.


  1. Buka aplikasi youtube dan tekan pada tombol user yang ada pada pojok kanan atas. Pastikan kalau anda sudah login pada akun youtube.
  2. Selanjutnya akan muncul menu pada bagian pojok kanan atas, pilih menu settings > notifications.
  3. Pada seksi ini akan muncul opsi recommended videos. Untuk mematikannya, tinggal mematikanna.
Dengan melakukan hal tersebut diatas, maka fitur rekomendasi video berdasarkan video yang pernah diliat pun akan sepenuhnya hilang dari aplikasi youtube android. Sebagai gantinya, akan muncul rekomendasi video yang benar-benar acak.

INILAH PROTOTIPE SMARTPHONE DENGAN LAYAR FLEKSIBEL YANG BISA DITEKUK

Secara umum smartphone yang telah beredar di pasaran memiliki layar datar dan ada pula yang memiliki layar lengkung seperti Galaxy S6 edge namun tidak di tekuk. Dengan berkembangnya teknologi, memungkinkan kita memiliki smartphone yang layarnya bisa ditekuk dengan layar fleksibel.

smartphone elastis, prototipe

REFLEX merupakam prototipe smartphone yang mengkombinasikan layar FOLED seluas 6inci beresolusi HD 720p yang dapat ditekuk berkemampuan multitouch dan sensor yang dapat menentukan berapa banyak layar dapat di bengkokkan.

Diresmikan oleh Queen's University Human Media Lab, Reflex menggunakan layar fleksibel untuk memulai menggunakan fitur tertentu. misalnya, sambil menekan sisi kanan layar, halaman online akan membolak-balik dari kanan ke kiri seperti yang terlihat atau terasa seperti membalik buku di dunia nyata.

Hal ini juga berlaku ketika digunakan bermain game, seperti game Angry Birds yang mana bila anda menekukkan layar dapat menarik ketapel untuk meluncurkan karakter burung pemarah. Dengan menggunkan umpan balik haptic, anda akan dapat merasakan pengetatan ketapel, atau halaman menjadi sebuah e-book. Umpan balik juga memungkinkan anda untuk menavigasi lokasi anda pada dokumen secara online tanpa melihat layar.

Reflex akan diperkenlkan hari ini pada sebuah acara konvensi di belanda yang memuat tema interaksi antara komputer dan manusia. Mereka yang terlibat dalam pengerjaan perangkat ini mengatakan bahwa itu adalah 5 tahun lamanya untuk tersedia secara komersial.

Wednesday 17 February 2016

CARA HACK WIFI DI PC/LAPTOP DENGAN JUMPSTART+DUMPPER

Pada kesempatan kemarin saya sudah meberitahu bagaimana hack wifi menggunakan android, pasti sudah bisakan cara hacknya. Muncul pertanyaan bagaimana cara hack wifi melalui laptop, sebenarnya sangat mudah, tdiak seperti android harus di root dulu. Tapi di komputer hanya pasang JUMPSTART lalu anda sudah bisa hack wifi di sekitar anda.

 Ketika semua sudah siap kita lakukan pengrjaannya sebagai berikut.

-Buka DUMPPER
dumpper, jumpstart, hack wifi

-kilk refres seperti gambar dibawah.

-klik SCAN
-Setelah itu akan muncul wifi yang ada disekitar anda, lalu klik WPS.

-Kemudia klik todas las redes, dan esccanear

-setelah itu kan keluar wifi yang bisa di hack, lalu klik yang diblok seperi dibawah ini.
-kemudian klik jumpstart, lalu muncul tab baru klik eliminary continuar seperti gambar dibawah.
-kemudia jumpstart akan otomatis bekerja, biarkan sejenak. jika berhasil akan muncul gambar seperti dibawah ini.
-selamat kamu berhasil menyambung dengan wifi secara otomatis, jika kamu ingin tau paswordnya kamu bisa cek di properties seperti gambar di bawah ini.

Oke sekian dari saya, semoga bermanfaat, gunakanlah secara bijak dan berhati-hati.

CARA MELAKUKAN PENYADAPAN MENGGUNAKAN WIRESHARK

Pada kesempatan kali ini, tentang keamanan internet. Walaupun komputer kita merasa canggih tapi keaman akun kita belum tentu bisa terjamin. Kesalahan bukan pada kompter tapi jaringan yang keaman itu sendiri yang lemah. Maka berhati-hati lah jika kamu login di beberapa situs menggunakan hotspot gratisan/atau pun menggunakan wifi sendiri.

 Seperti di artikel sebelumnya saya pernah membicarakan bagai mana membobol wifi dengan android. Bisa saja wifi anda di bobol dan orang itu melakukan penyadapan akun anda atau lebih parah lagi menghack akun anda.

Berikut ini akan saya praktekan bagai mana cara penyadapan itu terjadi. Sangat mudah sekali kamu hanya tinggal pasang software bernama WIRESHARK. Software ini berguna untuk memantau jaringa yang lalu lalang di jarigan anda.

WIRESHARK anda bisa cari di google.

Oke langsung saja cara untuk menjalankannya, Ingat jalankan menggunakan run administor.

Kemudian pilih CAPTUR INTERFACES klik interfaces yang aktif untuk mengirimkan data, lalu klik START.

Lalu akan muncul paket yang berjalan di jaringan anda. jika sudah yakin klik stop.

Kemudian untuk mencari username dan pasword target kita, kita filter dengan masukan HTTP

kemudian WIRESHARK akan memfilter http yang tadi,

Pada kolom yang di blok tadi klik kanan pilih FOLOW TCP STREAM.

Selamat sekarang sudah muncul username dan pasword yang telah di masukkan oleh target.

Sangat mudahkan, somoga info ini berguna untuk anda, gunakan secara bijak tidak untuk kejahatan.

CETAK MAINAN SENDIRI DENGAN PRINTER 3D

Jika pada tahun 1960 anak-anak bisa mencetak mainan sendiri dengan menggunakan cairan plastik kedalam cetakan logam, namun kini ada cara yang lebih asik dan lebih canggih. Ya Mattel ThingMaker memang sudah lama bergelut pada bisnis mainan anank-anak dan kini mereka memiliki printer 3D yang bisa membuat mainan kita sendiri.

membuat mainan, printer 3d, android

Printer 3D yang dimiliki ThingMaker ini di banderol seharga $300 atau sekitar 4 juta rupiah. Printer 3D ini dapat bekerja dengan aplikasi platfrom android maupun ios yang memungkinkan anak-anak atau mingkin rang dewasa unruk memainkan desain mainan dari perangkat ke printer secara nirkabel.



Menurut layanan Toyland, aplikasi ThingMaker pada paltfrom Andoid dan IOS datang ddengan cekatan-cekatan beragam, termasuk cincin, kalung, kalajengking, dinosaurus, dan kerangka. Pengguna dapat membuat objek baru, denagn memodifikasi objek yang sudah tersedia secara deafault.

Printer 3D ini di tunjukan khusus untuk anak-anak berusia rata-rata 13 tahun dan printer telah dilengkapi sistem keamanan yang menghindarka anak-anak dari kecelakaan apapun. Penutup akan terkunci secara otomatis ketika printer sedang bekerja dan cartridge akan memendek dengan sendirinyaketika tidak sedang bekerja yang berguna bagi anak-anak yang ingin menyentuh bagian fital tersebut.


Mattel mengatakan Thingmaker akan bekerja dengan filamen standar, dan meskipun belum mengumumkan warna atu harga untuk setiap gulungan, perushaan ini memamerkan banyak variasi di New York Toy Fair akhir pekan ini.


Menurut laporan USA Today, sebagai catatan bahwa menggunakan rata-rata 1 kg spool plastik, ThingMaker mampu membuat 20 patung atau mainan, dan 30 buah perhiasan, atau 100 cincin. Aplikasi untuk printer ini sudah tersedia di App Store dan playstore, sedangkan untuk printer 3D tersedia di amzon secara pre-order dan mulai dikirim.

sekian info dari saya, semoga menambah ilmu anda...

MALWARE ANDROID BISA MENGHAPUS DATA PONSEL DENGAN SATU PESAN TEKS

Para pengguna smartphone dan tablet android setiap hatinya dipenuhi dengan ancaman keberadaan aplikasi malware. Terlebih lagi aplikasi malware yang mempunyai kemampuan untuk menghapus data yang tersimpan di ponsel. Sebuah perusahaan analisis keamanan dari Denmark pun kini menemukan malware android baru yang bahkan bisa menghapus data di ponsel hanya dengan satu pesan SMS.

virus, malware, android

Perusahaan analisis keamanan bernama heimdal itu mengungkapkan kalu malware berkemampuan sangat canggih itu bernama Mazar. Aplikasi malware berbahaya ini punya kemampuan untuk mengirim peasn teks dengan disertai link multimedia yang terlihat tidak berbahaya. Dengan mengunduh file pada link tersebut, maka selanjutnya data yang tersimpan pada ponsel pun akan hangus.

Tidak mudah untuk mengetahui tingkat ancaman dari malware terbaru ini. Karena link tersebut merupakan link untuk mengunduh aplikasi untuk ponsel yang selanjutnya diikuti dengan proses download malware yang sebenarnya. Jadi pemilik ponsel pun dikelabuhi oleh malware ini dengan tahap pengunduhan Tor terlebih dahulu.

Heimdal pun mengungkapkan kalau aplikasi malware ini telah tersebar luas di negara Denmark. Mereka mengungkapkan kalau 100 ribu ponsel android terindikasi sudah menerima pesan dari Malware Mazar ini. Namun pihak heimdal tidak berani memastikan apakah keberadaan malware ini juga sudah menyebar ke naegara selain Denmark atau  tidak.

Untuk langkah preventifnya, pemilik ponsel pun harus berhati-hati ketika menerima pesan yang didalamnya terdapat sebuah link menuju halaman tertentu. Alangkah baiknya untuk tidak menekan linktersebut. Itu tentu saja dilakukan demi keamanan data yang tersimpan di ponsel.

Demikian info dari saya semoga bermanfaat....

Tuesday 16 February 2016

CARA MEMBUAT VIDEO FOTO DENGAN MUDAH DI ANDROID

Kalian bingun membuat kenangan bersama kekasih, keluarga atau teman kalian. bagaimana kalau kalian membuat video yang berisikan foto kenangan kamu. pasti sangat indah bukan. apalagi cara pembuatannya pun sangat mudah hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja.

nama aplikasi ini VIDEOSHOW, aplikasi ini gratis dan penggunaanya pun bisa offline. Tidak seperti aplikasi yang lain secara online. didalam aplikasi ini ada banyak pengaturan efek video kita, dari merubah tampilan, tambah stiker, tambah front, semua bisa dilakukan secara manual atau pun otomatis.

oke langsung saja download aplikasi VIDEOSHOW dibawah ini :


instal aplikasi tersebut lalu buka,
pilih PHOTO VIDEO


setelah itu masukan foto yang ingin jadikan video klik start.
disitu ada banyak pilihan editing video tinggal plih, dari tambah musik  backgroud, stiker, dll. jika sudah selesai klik arah panah pojok kanan atas.
setelah itu klik save to galery.
setelah itu anda pilih HD MODE untuk hasil video yang baik tapi ukuran sangat besar, atau FAST MODE untuk ukuran sederhana. kalau saya pakai yang HD MODE.
Selesai video anda telah berhasil dibuat, anda bisa putar melalui pemutar video di android anda atau di upload di youtube.


Sekian dari saya terimakasih, semoga bermanfaat untuk anda.